Bupati Dukung Disahkan RUU RTRI
SINTANG, HR – Kemitraan antara Pemerintah Kabupaten Sintang dengan Lembaga Penyiaran Publik Radio Republik Indonesia Sintang selama ini sangat baik. Manfaat, fungsi dan peranan kehadiran RRI Sintang bagi Pemkab Sintang dan masyarakat sudah dirasakan. Untuk itulah, dalam Jambore Siaran Nasional ke IV RRI se Indonesia di Yogyakarta yang dilaksanakan 7-11 April 2015 tersebut, Bupati Sintang Drs. Milton Crosby, M. Si berkenan hadir.
Jamsinas di Yogyakarta tersebut dibuka langsung oleh Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia Rudiantara di Monumen Sebelas Maret Yogyakarta pada Selasa, 7 April 2015.
Menteri Komunikasi dan Informatika RI Rudiantara menyampaikan bahwa Jamsinas memang menjadi ajang bertemunya para angkasawan angkasawati seluruh Indonesia.
“Namun, Jamsinas di Yogyakarta ini menjadi istimewa karena akan ada pembahasan RUU RTRI yang mana TVRI dan RRI akan disatukan yang diharapkan mampu memperbaiki lembaga dan manajemen. Serta pembahasan perubahan UU tentang penyiaran” jelas Rudiantara.
Direktut Utama LPP RRI Pusat Rosarita Niken Widiastuti menyampaikan bahwa RRI juga komitmen untuk turut menjaga kekayaan adat dan budaya nusantara.
Wagub DI Yogyakarta, KGPAA Paku Alam IX menyambut kedatangan Menkominfo dan seluruh peserta dari seluruh Indonesia.
“Perkembangan teknologi informasi berpengaruh terhadap Kebutuhan akan informasi semakin tinggi serta perkembangan industri penyiaran” terang KGPAA Paku Alam IX.
Pada saat menyerahkan cinderamata kepada Menkominfo, Bupati Sintang Milton Crosby sempat berbincang-bincang dengan Rudiantara. Dalam kesempatan bincang singkat tersebut, Bupati Sintang menitipkan satu pasal agar dimasukan dalam RUU RTRI yang memperbolehkan dan mewajibkan Gubernur, Bupati dan Walikota untuk turut membantu eksistensi RRI di daerah. ■ hot
0 komentar :
Posting Komentar
Sebaiknya anda berkomentar dengan bijak. DILARANG berkomentar berbau sex, sara, dan lainnya yang melanggar hukum.