Syinergitas 3 Pilar Kawal Penyaluran Bansos di Kelurahan Gondrong Kota Tangerang
CIPONDOH, HR - Sinergitas 3 Pilar kelurahan Gondrong kecamatan Cipondoh Kota Tangerang, melakukan Pengawalan Penyaluran Bantuan Sosial Program Keluarga Harapan non Tunai, di Aula Kelurahan Gondrong Rt 001 Rw 004 Kecamatan Cipondoh Kota Tanegerang. Rabu (15/11).
Hadir dalam kegiatan ini dari perwakilan Kemensos, perwakilan dari bank BNI 46, dari unsur 3 Pilar Bhabinkamtibmas Aiptu Suhandi dan Babinsa Sertu Hamdani.
Program Keluarga Harapan dari Kemensos ini merupakan kelanjutan dari program BLT ( bantuan langsung tunai ) beberapan tahun yang lalu.
Dan saat ini melalui kerjasama yang baru, Kemensos kerjasama dengan pihak Bank BNI 46 untuk memberikan pembelajaran kepada warga Keluarga Harapan untuk menabung dan berbagi melalui BNI 46. Besarnya bantuan bervariasi sesuai jumlah keluarganya yang tertanggung. Namun tidak diberikan langsung tunai tapi dalam bentuk tabungan.
Jumlah yang mendapat bantuan pada Rw 001 Rt 004 Kelurahan, Gondrong sebanyak 210 oran, Kegiatan ini dijadwalkan sampai dengan jam 17.00 wib.
"Kami dari Synergitas 3 pilar hanya mengawal dan mengamankan Acara sambil menyampaikan pesan - pesan Kamtibmas, semoga dapat berjalan dengan aman dan tertib," tutup Aiptu Suhandi mengakhiri pembicaraannya. haryo/dit/hpc
0 komentar :
Posting Komentar
Sebaiknya anda berkomentar dengan bijak. DILARANG berkomentar berbau sex, sara, dan lainnya yang melanggar hukum.