Puncak Hari Keluarga Nasional Tingkat Sumut Diadakan di Nias Selatan
TELUK DALAM, HR - Gubernur Sumatera Utara HT Erry Nuradi mengajak semua pihak ikut menyukseskan Program Keluarga Berencana di Sumatera Utara agar setiap keluarga bisa hidup secara layak dengan kualitas hidup yang baik. Dengan demikian diharapkan dari setiap keluarga akan lahir dan tumbuh anak-anak yang bekarakter serta berkepribadian baik.
HT Erry Nuradi |
“Keluarga adalah lingkungan pertama dan utama harus mampu menjadi peletak dasar dalam membangun kepribadian anak yang akan membentuk karakter bangsa dikemudian hari. Karenanya keteladanana keluarga mendukung dalam membangun karakter bangsa,” kata Gubsu H T Erry Nuradi dalam acara Puncak Peringatan Hari Keluarga Nasional ke XXIV di Kecamatan Teluk Dalam Kabupaten Nias Selatan, Rabu (13/09).
Hadir dalam kesempatan tersebutmewakili Kepala BKKBN RI, Deputi Adpin Drs Syafrul, Ketua TP PKK Provsu Evi Diana Erry Nuradi, Ka BKKBN Provsu Temazaro Zega, Bupati/walikota dan wakil bupati se kepulauan Nias, Bupati Serdang Bedagai Soekirman dan Ketua TP PKK kabupaten/kota se Sumut.
Gubsu dalam kesempatan itu mengungkapkan bahwa saat ini jumlah penduduk di Sumut hampir mencapai 14 juta jiwa. Jumlah penduduk yang besar ini memerlukan pangan, sandang, rumah, energi, transportasi yang besar pula.
Kenyataannya, ujar Erry, jumlah penduduk yang besar tidak seimbang dengan kualitas SDM. Akibatnya untuk memenuhi kebutuhan tersebut, maka ekonomi haruslah kuar dan terus tumbuh. Jumlah penduduk yang besar juga memerlukan daya dukung dan daya tampung dari alam agar hidup layak dan berkualitas baik.
Oleh karenanya, menurut Gubernur, agar pembangunan manusia di Indonesia khususnya Sumut bisa berhasil dalam mewujudkan keluarga kecil, bahagia, sejahtera, maka pertumbuhan penduduk harus dikendalikan. Karenanya, Erry mengajak segenap pihak mendukung program ketahanan keluarga yang dilaksanakan pemerintah melalui BKKBN.
Sementara itu, Ketua TP PKK Sumut Evi Diana selaku Ketua Panitia menjelaskan bahwa peringatan Hari Keluarga Nasional ke XXIV Tingkat Sumut di Nias Selatan terselenggara atas kerjasama BKKBN, TP PKK dan Pemkab Nias Selatan. Kegiatan diikuti para pemangku kepentingan,mitra kerja serta penggerak program kependudukan, keluarga berencana dan pembangunan keluarga se Provinsi Sumatera Utara.
Berbagai kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka peringatan Hari Keluarga Nasional tingkat Sumut yaitu pameran dan gelar dagang kelompok UPPKS dari kabupaten/kota se Sumut, pelayanan KB gratis, bedah rumah, pencanangan kampung KB Kabupaten Nias Selatan danpenyeragan hadiah berbagai perlombaan yang sudah digelar.
Dalam kesempatan tersebut dilaksankan pula pemilihan Duta Genre Kabupaten Nias Selatan, berbahgia penampilan dan atraksi khas dari putra putri Nias Selatan. bela
0 komentar :
Posting Komentar
Sebaiknya anda berkomentar dengan bijak. DILARANG berkomentar berbau sex, sara, dan lainnya yang melanggar hukum.